Cara Mengatasi AC Rumah yang Bau: Penyebab dan Tips Mengatasinya

Kontraktor AC – AC adalah alat penting yang berfungsiuntuk menyejukan udara di dalam ruangan, terutama di wilayah yang memiliki iklim suhu yang panas. Akan tetapi AC juga dapat mengeluarkan bau yang tak sedap yang sangat mengganggu, sehingga seuasan menjadi tidak nyaman. Hal ini dapat terjadi bisa di sebabkan oleh beberapa faktor, mulai dari debu yang menumpuk ataupun freon yang mengalami kebocoran. Pada artikel ini kita akan membahas penyebab AC mengeluarkan bau yang tak sedap, hingga solusi cara menanganinya.

Penyebab AC Mengeluarkan Bau yang Tak Sedap

Penyebab AC Mengeluarkan Bau yang Tak Sedap
Penyebab AC Mengeluarkan Bau yang Tak Sedap
  • Debu yang menumpuk pada filter: salah satu penyebab yang sering terjadi adalah karena debu yang sudah menumpuk pada filter. Filter AC berfungsi untuk menyaring udara masuk ke dalam AC, namu jika Filter AC mengalamipenumpukan debu, maka akan mengeluarkan bau tak sedap.
  • Kelembaban Yang Berlebihan Hingga Menimbulkan Jamur dan Bakteri: AC yang berada di dalam wilayah yang lembab rentan menjadi sarang jamur dan bakteri, terutama jika jarang sekali di lakukanya pembersihan dan perawatan. Jamur dan bakteri yang berkembang biak akan menimbulkan bau tak sedap yang dapat sangat mengganggu pada saat AC di nyalakan.
  • Freon yang mengalami Kebocoran: Freon adalah cairan yang berfungsi membantu AC untuk mendinginkan udara. Namun jika freon mengalami kebocoran AC akan mengeluarkan aroma kimia yang sangat menyengat. Kebocoran freon tidak hanya menimbulakan bau yang tidak sedap, tapi juga menjadi penyebab AC tidak bekerja dengan baik.
  • Kondisi Saluran Pembuangan yang Kotor dan Tresumbat: AC memiliki saluran pembuangan air kondensasi yang mengalirkan air dari AC ke luar. Jika saluran pembuangan ari tersumbat dan kotor, aroma yang tidak sedap akan keluar pada saat AC di nyalakan.
  • Bau yang Terjebak di Dalam AC: Sering kali bau yang terjebak di dalam AC seperti asap rokok, bau makanan, maupun bau zat kimia dapat terjebak di dalam AC dan keluar saat AC di nyalakan.

Baca Juga: AC Kurang Dingin? Penyebab dan Cara Mengatasinya

Cara Mengatasi AC yang Mengeluarkan Bau Tidak Sedap

  • Membersihkan filter AC: Hal ini harus di lakukan secara rutin setidaknya sebulan sekali agar debu dan kotoran tidak menumpuk hingga dapat menimbulkan bau tak sedap ketika AC di nyalakan.
  • Membersihkan Evaporator dan Bagian Dalam Pada AC: Jamur dan bakteri sering kali berkembang pada area evaporator yang lembap. Anda dapat membersihkan area ini dengan cairan pembersih khusus yang di peruntukan unit AC, dan sebaiknya hal ini di lakukan oleh teknisi ACprofesional  yang berpengalaman.
  • Memeriksa Freon: Memasrtikean freon tidak mengalami kebocoran adalah salah satu hal penting yang harus di lakukan. bukan hanya dapat menimbulkan bau tidak sedap, tetapi juga akan menyebabkan AC tidak dapat mengeluarkan udara dingin secara optimal.
  • Membersihkan Pembuangan Air AC: Pembuangan air pada AC yang tersumbat dapat mengakibatkan aroma bau yang tidak sedap yang di karenakan air dan kotoran yang menumpuk. Periksalah area ini secara rutin dan pastikan tidak ada yang tersumbat.
  • Menggunakan Cairan Anti Bakteri dan Jamur:  Cairan ini dapat menghambat pertubuhan bakteri dan jamur di dalam unit AC. Semprotkan cairan anti jamur dan bakteri pada filter atau evaporator dan hidupkan AC agar cairan anti bakteri dan jamur dapat menyebar dengan rata.
  • Jangan menggunakan Zat Kimia di Dekat AC: Zat kimia seperti pembersih ruangan dan pewangi sintetis dapat terjebak di dalam AC dan menimbulkan zat-zat tersebut tersebar ke seluruh ruangan.
  • Menggunakan Pewangi Khusus AC: Untuk menghilangkan bau tidak sedap Anda dapat menggunakan pewangi khusus AC, pewangi khusus AC biasanya bebentuk spray atau tablet yang dapat di letakan di dekat filter atau blower.

Bau tak sedap pada AC di sebabkan berbagai faktor, mulai dari freon yang mengalami ke bocoran dan filter yang sudah kotor di karenakan debu yang menumpuk. dengan melakukan tips-tips di atas Anda dapat merawat dan memperbaiki AC dengan mudah, akan tetapi sebaiknya Anda memanggi teknisi AC profesional yang berpengalaman seperti teknisi dari hvacrnusantara.com yang sudah teruji keahlianya dalam menanangi masalah pada AC, Anda juga dapat menghubunginya lewat: WhatsApp +628116178800.



Tinggalkan Balasan

This website uses cookies and asks your personal data to enhance your browsing experience. We are committed to protecting your privacy and ensuring your data is handled in compliance with the General Data Protection Regulation (GDPR).